sepatu wanita cibaduyut |
Sentra sepatu ini telah diawali sejak tahun 1920-an, bebrapa warga baik pria maupun wanita, bekerja di sebuah pabrik sepatu lokal, sehingga mereka memiliki keterampilan untuk membuat sepatu.Ada beberapa pekerja yang berhenti bekerja dan memulai usaha dari rumah mereka, dengan dibantu oleh keluarga sendiri.Setelah pesanan meningkat, dimulailah perekrutan warga sekitar, sehingga keterampilan membuat sepatu pria maupun wanita terbaik, menyebar kepada warga sekitar, dan sampai saat ini menjadi salah satu ikon kota Bandung.
Kualitas sepatu Cibaduyut menjadi salah satu yang terbaik untuk ukuran lokal, bahkan Wakil Presiden M. Jusuf Kalla juga menjadi pelanggan setia produk Cibaduyut ini dan sangat getol mempromosikan produk asli Indonesia ini.Walaupun terdapat banyak pabrik sepatu di sini, banyak juga sepatu produksi luar Bandung seperti dari Tasik maupun Garut terdapat disini.Jika Anda membeli sepatu pria maupun wanita, tawarlah barang tersebut walaupun di toko-toko tersebut sudah ada banderol di sepatunya.Jika Anda memiliki keterampilan menawar yang baik, Anda akan mendapat harga yang lebih miring.
Ada beberapa cara untuk mengunjungi sentra sepatu wanita maupun pria ini, jika Anda dari terminal Cicaheum, Anda dapat menggunakan Bus Damri jurusan terminal Leuwipanjang yang hanya berjarak +- 300 meter dari pusat sepatu pria dan wanita murah meriah ini.Jika Anda dari Stasiun Bandung, ada Angkutan kota jurusan Cibaduyut.
Banyak juga yang membeli sepatu secara grosir baik pria maupun wanita,untuk dijual kembali di daerah masing-masing , bahkan banyak juga yang menjual sepatu wanita ini secara online, dan modelnya juga beragam ada sepatu casual, sepatu kerja, sepatu anak, sepatu olahraga dan masih banyak lagi.
Itulah gambaran tentang sentra sepatu lokal terbaik Cibaduyut, untuk beberapa contohnya saya tampilkan di bawah ini.
Terima kasih sudah menyempatkan diri untuk berkunjung di blog ini.
0 comments:
Post a Comment